Rabu, 31 Mei 2017

Selamat Hari Lahir Pancasila!



●SELAMAT HARI LAHIR PANCASILA●

Sejenak merenung dan terilhami dengan nilai pancasila dengan ketuhanan yang maha esa kita diwarnai nilai-nilai keyakinan (agama, norma, nilai) dan mengutuk atheisme, dengan kemanusiaan yang adil dan beradab kita menolak paham radikalisme, dengan persatuan indonesia kita menolak perpecahan bangsa dengan alasan apapun, dengan kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan kita menolak kepentingan satu golongan, dan dengan keadilan sosial bagi seluruh indonesia kita menolak pembangunan yang tidak berkeadilan.

#ComdevFTUNJ
#SatuTekad
#SatuAksi
#Menginspirasi

▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪

📄 https://comdevftunj.blogspot.com
🐤 https://twitter.com/comdevftunj
📷 https://instagram.com/comdevftunj
👤https://www.facebook.com/CMDVFTUNJ/
📩 comdevftunj@gmail.com


ⓒ KOMINFO Comdev FT UNJ

Selamat Hari Perlindungan Anak Sedunia!



●SELAMAT HARI PERLINDUNGAN ANAK SEDUNIA●

Setiap anak dilahirkan bagaikan kertas putih. Dan bagaimana tulisannya tergantung kita dan lingkungan yang akan menggoresnya. Anak bukanlah perwujudan kita dalam bentuk kecil. Tapi anak adalah individu unik yang kelak akan punya kehidupan sendiri. Tidak ada manusia yang sempurna. Tapi dengan berjuang bersama kita bisa mewujudkan hal-hal luar biasa dan mendekati sempurna.

#ComdevFTUNJ
#SatuTekad
#SatuAksi
#Menginspirasi

▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪

📄 https://comdevftunj.blogspot.com
🐤 https://twitter.com/comdevftunj
📷 https://instagram.com/comdevftunj
👤https://www.facebook.com/CMDVFTUNJ/
📩 comdevftunj@gmail.com


ⓒ KOMINFO Comdev FT UNJ

Selamat Hari Tanpa Tembakau Sedunia!




🚫 HARI TANPA TEMBAKAU SEDUNIA 🚫

●Bukan untuk Kesehatan saja tetapi untuk Lingkungan●

Data epidemi di dunia menunjukkan, tembakau membunuh lebih lima juta orang setiap tahunnya. Jika hal ini terus berlanjut, diproyeksikan pada tahun 2020 terjadi 10 juta kematian, dengan 70% kematian di negara sedang berkembang. Global Youth Tobacco Survey (GYTS) Indonesia tahun 2006 melaporkan, 64,2% anak sekolah yang disurvey terpapar asap rokok selama mereka di rumah. Sebanyak 37,3% pelajar merokok, dan 3 diantara 10 pelajar pertama kali merokok sebelum berumur 10 tahun (30,9%). Tingginya populasi dan konsumsi rokok, menempatkan Indonesia pada urutan ke-3 konsumen tembakau/rokok di dunia setelah China dan India dengan konsumsi 220 milyar batang per tahun 2005.

Asap rokok/tembakau mengandung lebih dari 4.000 senyawa kimia, 43 diantaranya bersifat karsinogen. Tidak ada kadar paparan minimal dalam asap rokok/tembakau yang “aman”. Separuh lebih (57%) rumah tangga di Indonesia mempunyai sedikitnya satu perokok, dan hampir semua perokok (91,8%) merokok di rumah. Seseorang bukan perokok yang menikah dengan perokok mempunyai risiko kanker paru sebesar 20 sampai 30%, dan mempunyai risiko terkena penyakit jantung. Menurut data Badan Kesehatan Dunia, jumlah perokok di Indonesia adalah terbesar ke tiga di dunia dan kematian akibat kebiasaan merokok mencapai 400 ribu orang per tahun.


[Source: Google]


#ComdevFTUNJ
#SatuTekad
#SatuAksi
#Menginspirasi

▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫▪▫

📄 https://comdevftunj.blogspot.com
🐤 https://twitter.com/comdevftunj
📷 https://instagram.com/comdevftunj
👤https://www.facebook.com/CMDVFTUNJ/
📩 comdevftunj@gmail.com

ⓒ KOMINFO Comdev FT UNJ

Minggu, 28 Mei 2017

Selamat Hari Keluarga!



Keluarga,

Begitu kita menyebutnya.

Kutemukan sosok malaikat-malaikat didalamnya.

Yang Allah hadirkan untuk setiap umatnya.

Ada,

Malaikat yang menjelma menjadi seorang wanita yang mengandung selama 9 bulan dan melahirkan melalui rahim kecilnya melawan rasa yang begitu sakit dan berjuang mempertaruhkan nyawanya. Tidak hanya itu, ia pun dengan sabar dan tulus mengasihi serta menyayangi tanpa meminta sebuah imbalan serta tanpa bisa terhitung seberapa besarnya. Ibu, begitu aku memanggilnya.

Malaikat yang menjelma menjadi seorang pria yang begitu kuat, tangguh, pantang menyerah, dan tetap menyayaangi. Sesosok pria yang berhasil membuatku jatuh hati untuk pertama kalinya. Karena hanya ia pria yang menjaga dan tidak menyakiti. Pria yang selalu memberikan kebahagiaan dan tidak pernah mendatangkan kesedihan. Bapak, begitu aku memanggilnya.

Tak hanya itu, Allah pun menghadirkan sesosok teman, saudara, pendamping, yang menjadi pelengkap keluarga ini. Meskipun begitu, banyak perbedaan yang dimiliki baik itu perbedaan pendapat atau perbedaan lainnya yang kerap kali menghadirkan cekcok  diantara kami. Namun, ketika kami sedang dijauhkan oleh jarak tak jarang kami pun selalu mencari keberadaan satu sama lain. Seperti ada yang hilang jika satu tidak ada. Adik, begitu aku memanggilnya.

Merekalah, sosok-sosok yang Allah hadirkan dalam sebuah ikatan keluarga.

Bukan hanya aku, kamu pasti memilikinya juga bukan?

Iya, memiliki keluarga bukan memiliki yang lainnya lhooo…

Allah hadirkan keluarga di dalam kehidupan ini kepada setiap umatnya. Agar kita memiliki tempat untuk berteduh, tempat untuk pulang, dan tempat agar kita tidak kesepian. Betapa harus kita mensyukuri nikmat yang Allah berikan ini.

Keluarga adalah,

Tempat yang selalu merindukan kita untuk pulang dan hadir ditengah-tengah kehangatan yang mereka ciptakan

Tempat yang didalamnya tidak ada orang-orang munafik serta orang-orang yang memiliki wajah lebih dari satu.

Tempat yang selalu menghadirkan tawa, kasih sayang, dan perhatian. Ketika di luar sana banyak orang yang mencampakkan maka pulanglah karena keluarga tidak akan seperi itu. Ketika di luar sana banyak orang yang mengacuhkanmu maka pulanglah karena keluarga akan selalu mendengarkan segala keluh kesahmu dan selalu memberikan perhatian tanpa perlu kamu mengemis-ngemis untuk meminta.

Tempat segudang alasan untuk aku bebuat kebaikan dan berbuat kebermanfaatan. Ketika kamu mulai lelah menjalankan segala kewajibanmu maka pulanglah, karena dengan begitu lelahmu akan hilang setelah melihat mereka malaikat-malaikat yang berada didalam keluargamu. Dengan begitu kamu akan bangkit dan mencoret kata lelah dari dalam kamus hidupmu, hanya dengan melihat senyuman-senyuman itu. Senyuman penuh harapan. Dan dengan begitu pula kamu tidak akan berbuat hal yang tidak baik dan tidak bermanfaat, karena kamu tahu betapa perih dan menyedihkannya jika senyuman-senyuman manis penuh harapan itu hilang.

Tempat dimana tidak ada orang yang membiarkanmu sendiri.

Tempat dimana orang-orang yang selalu mengatakan hal yang benar adalah benar dan hal yang salah adalah salah. Ketika kamu sibuk mencari orang-orang yang seperti itu di luar sana, kamu lupa bahwa kamu telah memilikinya. Ya, di tempat itu. Tempat dimana kamu dilahirkan dan dibesarkan juga tempat kamu untuk pulang telah memiliki itu semua tanpa kamu minta.

Janganlah kita terlalu asik bermain dengan dia atau mereka di luar sana sampai menghabiskan waktu yang dimiliki. Ingat, ada tempat dimana ada orang-orang yang merindukan keberadaan kita. Bukan hanya dengan dia atau mereka yang harus kamu ajak untuk tertawa dan bersenang-senang. Bukan hanya dengan dia atau mereka nikmat waktu yang Allah berikan untuk kamu habiskan. Namun orang-orang itu, yang berada di tempat kamu untuk pulang juga membutuhkannya.

Waktu adalah sebuah misteri.

Tidak akan ada yang tahu apa yang terjadi dengan hari esok.

Selagi Allah masih memberi waktu dan kesempatan, jangan disia-siakan.

Terimakasih, untuk para malaikat-malaikatku.

Terimakasih untuk selalu ada.

Terimakasih telah menjadi pundak untuk sandaran dan tangan untuk menghapuskan air mata.

Minggu, 14 Mei 2017

PRESS RELEASE FAMILY GATHERING 2017



PRESS RELEASE
Family Gathering Community Development FT UNJ 2017/2018

Reporter: Siti Adhannisa

 Kamis,11 Mei 2017 Green Garden, Jakarta Utara

Family Gathering Comdev FT UNJ 2017/2018 dibuka oleh Prisma Ceila dan Muhamad Subarkah selaku MC, dilanjutkan dengan pembacaan tilawah oleh saudara Rizki Maulana.

Lalu sambutan dari Abdillah Zul Karnain selaku Koor. Comdev FT UNJ 2017/2018 dilanjutkan dengan perkenalan para pengurus Comdev FT UNJ 2017/2018, serta sharing-sharing dari masing-masing divisi.

Saat berlangsungnya kegiatan, kak Gayuh Priwibowo selaku Koor. Comdev FT UNJ 2016/2017 datang memenuhi undangan bersama kak Citra Vileta Azzahra.

Acara kemudian dijeda dengan Ishoma (Istirahat sholat dan makan) karena waktu telah menunjukan 12.00 WIB.

Pukul 13.00 WIB Acara dilanjutkan kembali dengan sambutan dari kak Gayuh Priwibowo selaku Koor. Comdev FT UNJ 2016/2017. Tak lama kak Mariyadi Sosiawan selaku Koor. Comdev FT 2015/2016 juga datang.

Setelah itu masuk ke acara inti yaitu Games. Di tengah permainan kak Dela Pradana selaku perwakilan dari BEM FT UNJ dan Endiansyah perwakilan dari Pasukan Biru FT UNJ datang memenuhi undangan Family Gathering Comdev FT. Dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

Setelah melakukan sesi foto bersama, acara dilanjutkan dengan sambutan dari kak Mariyadi Sosiawan, kak Dela Pradana dan Endiansyah.

Setelah sambutan, acara kembali dilanjutkan dengan sesi tukar kado.

Acara yang berlangsung dengan meriah dan lancar ini ditutup oleh Abdillah Zul Karnain dan pembacaan Doa oleh saudara Fahrul Ardi.

#ComdevFTUNJ
#SatuTekad
#SatuAksi
#Menginspirasi.



📄 https://comdevftunj.blogspot.com/
🐤 https://twitter.com/comdevftunj
📷 https://instagram.com/comdevftunj
👤https://www.facebook.com/CMDVFTUNJ/
📩 comdevftunj@gmail.com.

ⓒ KOMINFO Comdev FT UNJ

Kamis, 04 Mei 2017

PRESS RELEASE RAPAT KERJA COMDEV FT UNJ 2017/2018


[PRESS RELEASE]

Rapat Kerja Community Development FT UNJ 2017/2018

Reporter: Ika Dashipa Muslihah.


📆 Senin, 1 Mei 2017
🏡 Kediaman Adelia, Citayam


Rapat Kerja Comdev FT UNJ 2017/2018 dibuka oleh saudari Nurul Nisa Habibah dan saudara Deden Rachmat selaku MC. Setelah itu dilanjutkan dengan tilawah oleh saudara Fauzi Ridho dan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang dipimpin oleh saudari Ika Dashipa M.

Acara dilanjutkan dengan sambutan dari saudara Rakha Ramadhana selaku Ka.Dept Sospol BEM FT UNJ 2017/2018 dan saudara Abdillah Zul Karnain selaku Koor. Comdev FT UNJ 2017/2018.

Selanjutnya, masing-masing Divisi mulai memaparkan proker maupun non-proker nya dan berdiskusi bersama. Presentasi diawali dengan divisi Fundrising dan di lanjutkan dengan divisi Kominfo.

Presentasi dijeda dengan Ishoma karena waktu sudah menunjukan pukul 12.00 WIB. Ketika ishoma berlangsung, ketua BEM FT UNJ 2017/2018 hadir memenuhi undangan raker Comdev FT.

Setelah Ishoma, pukul 13.00 WIB acara dilanjutkan kembali dengan sambutan dari saudara Prasetyo Setiawan selaku Ketua BEM FT UNJ periode 2017/2018.

Presentasi dilanjutkan kembali dengan pemaparan dari divisi PSDM, KP, P3S, BPH dan sambutan dari saudara Gayuh Priwibowo selaku Koor Comdev FT UNJ periode 2016/2017 sekaligus pembacaan doa penutup.

Acara yang berlangsung dengan lancar ini diakhiri dengan sesi foto bersama.

#ComdevFTUNJ
#SatuTekad
#SatuAksi
#Menginspirasi
=======================================================================
📄 https://comdevftunj.blogspot.com
🐤 https://twitter.com/comdevftunj
📷 https://instagram.com/comdevftunj
👤https://www.facebook.com/CMDVFTUNJ/
📩 comdevftunj@gmail.com
.
.
ⓒ KOMINFO Comdev FT UNJ

RENCANA PEMBELAJARAN BULANAN COMMUNITY DEVELOPMENT FT UNJ PERIODE 2019-2020 (BULAN JUNI 2019) kelas 1 SD - 6 SD ~~~~~~~~~~~~~~~~~~...